Minggu, 18 Agustus 2024
Setelah Misa perdananya dilaksanakan di geraja paroki pada Sabtu 17 Agustus 2024, kini tibalah saatnya umat Stasi St. Dismas Nagaraherang kembali berbahagia dengan seorang umatnya yang telah menjadi imam katolik.
Di sini, di kaki bukit ini, di sebuah rumah samping gereja kecil ini, seorang yang sangat dikenal umat di sini, telah ditahbiskan menjadi imam. Imam yang menjadi kebanggaan, bukan hanya umat stasi ini, tetapi seluruh umat paroki. Nama Stefanus Agung Nugraha sekarang sudah menjadi Rm. Agung Nugraha, SS.CC.
Nampak wajah-wajah bahagia dari umat yang hadir. Bukan hanya umat asli stasi ini, tapi banyak juga umat stasi Ciawi dan umat paroki yang hadir, menjadikan suasana gereja ini penuh namun, tetap teratur. Di depan gereja sengaja dipasang tenda, dengan banyak kursi di bawahnya. Ini sengaja dilakukan untuk mengantisipasi jumlah umat yang hadir. Ya… hari ini Misa perdana putra asli Stasi Negaraherang ini..
Perayaan ekaristi dimulai pukul 10.30, mengalir tenang didahului dengan alunan kecapi suling yang mendayu. Irigan ini mengiringi misdinar, petugas liturgi dan para imam memasuki altar., memulai perayaan ekaristi istimewa ini. Perayaan ekaristi dipimpin empat orang imam. Salah satunya adalah imam baru tercinta asal stasi ini... Rama Agung..
Dalam homilinya Rama Agung menyapa dan kembali mengingat-ingat perjalannya hingga menjadi imam seperti sekarang ini. Bukan hal mudah ungkapnya. Bahkan beliau pernah mengalami pergulatan hebat dalam batinnya, hingga ia memutuskan untuk mengundurkan diri dari konggergasi SS.CC dalam studinya. Namun beliau mengatakan bahwa tuhan begitu mengasihinya melalui orang-orang yang hadir dalam kehidupannya. Melalui permenungan dan doa-doa yang panjang, akhirnya beliau memutuskan untuk kembali menjawab penggilan Tuhan sebagi seorang imam di konggergasi hati Kudus Yesus dan Maria (SS.CC) dan ditahbiskan hingga beliau sekarang berdiri di altar ini.
Selamat menjalani panggilan menjadi seorang imam, Rama..